Apakah Forwarder Menyediakan Layanan QC (Quality Control)?

 Import barang dari China, belanja dari Alibaba atau 1688 terkadang tidak semudah yang di bayangkan. Terdapat beberapa pengalaman importir dimana barang yang di kirimkan dengan foto barang nya berbeda. Kualitas nya berbeda, dan tidak sesuai dengan spesifikasi dan informasi yang diberikan oleh supplier.


Tips Mencari Barang Import China yang Berkualitas


Anda bisa melakukan pembelian sample terlebih dahulu, dimana nanti barangnya bisa langsung anda kirim ke alamat tujuan anda di Indonesia untuk mengecek kualitas nya terlebih dahulu sebelum membeli dalam jumlah banyak. 


Setelah anda mendapati bahwa kualitas barang yang anda terima bagus, baru lah anda melakukan pembelian dalam jumlah banyak. Untuk import barang dalam jumlah banyak, apabila anda tidak mau pusing dengan pengurusan pengeluaran barang dan mau terima beres saja, anda bisa menggunakan jasa forwarder China ke Indonesia Xing Lie Cargo dimana tarif yang diberikan sudah meliputi keseluruhan ppn, pph, bea cukai, custom clearance tanpa ada tambahan biaya lain-lain.


Untuk menggunakan jasa forwarder China ke Indonesia, anda tidak perlu import borongan 1 container semua. Terdapat batasan minimal pengiriman yang bisa anda gunakan dalam import menggunakan jasa forwarder China Indonesia. Terdapat 2 jalur pengiriman yang bisa anda pilih yaitu apakah pengiriman anda ingin menggunakan via laut (dihitung per kubikasi) atau pengiriman via udara (dihitung per kg).


Apakah Jasa Forwarder China Indonesia Xing Lie Cargo Memiliki Layanan QC?




QC atau quality control adalah proses pengecekan yang dilakukan oleh pihak tertentu untuk mengecek apakah pesanan sesuai dengan yang di order, mengecek jumlah kuantity apakah sama dengan yang telah di pesan, mengecek kualitas barang dan kondisi barang.


Agent forwarder Xing Lie Cargo di gudang China (Guangzhou) hanya bisa menerima barang saja lalu mengatur proses stuffing dan loading ke container untuk via laut atau mengatur proses jalur kiriman via udara melalui pesawat terbang, tanpa adanya pengecekan. Segala resiko kelalaian supplier dimana supplier mengirim barang jumlah kurang, tidak sesuai pesanan diluar tanggung jawab kami. Oleh karena itu, penting untuk importir dalam mencari supplier China terpercaya demi kelancaran bisnis anda.


Untuk pertanyaan dan informasi mengenai jasa forwarder China ke Indonesia, klik gambar di bawah ini! 



Lebih baru Lebih lama