Berapa Sih Biaya Import Barang dari China?

 Berapa biaya import barang dari China?

berapa biaya import dari china

Biaya import barang dari China ke Indonesia skala perhitungannya bervaratif. Yang pertama, anda perlu memperhitungkan berapa banyak barang yang ingin anda import ke Indonesia. Setelah itu, baru lah anda menentukan metode pengiriman apa yang paling efektif dan murah ke Indonesia.

1. Mempertimbangkan berapa banyak barang yang ingin diimport dari China ke Indonesia

Setelah anda mencari produk yang anda inginkan dari Alibaba atau Aliexpress, anda harus memastikan terlebih dahulu berapa banyak barang yang ingin anda import. Misalkan anda mau mengecek terlebih dulu kualitas produk dan membeli barang sampel (satuan). Atau, anda ingin membeli dalam jumlah banyak. 

Apabila anda ingin membeli barang dalam jumlah banyak, anggaplah misalnya anda ingin membeli sepatu sebanyak 500 pasang. Maka, anda perlu mencari tau berapa total berat untuk 500 pasang sepatu yang ingin anda import, dan juga estimasi dimensi dus pengemasan untuk 500 pasang sepatu dengan menanyakannya kepada supplier anda agar anda bisa lebih mudah untuk memperhitungkan estimasi biaya kirim.

2. Menentukan metode pengiriman terbaik dari China ke Indonesia

Untuk pengiriman barang sample, biaya ongkos kirim dari China ke Indonesia akan lebih murah jika dikirim melalui jasa pengiriman pos international seperti Fedex, EMS dll. 

Jika barang anda ada banyak, anda bisa mempertimbangkan menggunakan jasa forwarder China Indonesia sehingga proses pengeluaran barang dan perizinan tidak perlu repot lagi karena sudah diurus langsung oleh pihak forwarder. Harga yang di berikan oleh jasa forwarder tersebut sudah all in (include dengan pengurusan ppn, pph, custom clearance, bea cukai).

Perlu diperhatikan, tarif harga forwarder itu berbeda-beda sesuai dengan jenis kategori barang.
Terdapat 2 jenis kategori harga jika anda memilih menggunakan jasa forwarder yaitu tarif untuk kategori jenis barang UMUM dan juga LARTAS. Harap memberikan foto barang atau jenis barang yang ingin anda import kepada pihak forwarder, agar pihak forwarder dapat memastikan berapa biaya pengirimannya. 

Yuk, konsultasi kan biaya kirim anda bersama Xing Lie Cargo!







Lebih baru Lebih lama